Anda pernah gagal? Ketika melakukan sesuatu atau mengharapkan sesuatu yang anda inginkan tercapai, maka kalau ditanya pada saya, maka hasilnya pasti ada dua. Yaitu berhasil ( sukses ) atau gagal. Ya tidak? Kalau tidak gagal maka berarti sukses. Kalau tidak sukses maka berarti anda telah gagal. Gagal dan sukses ibarat dua sisi mata uang. Kita lempar ke atas. Ketika jatuh ke tanah, maka pasti satu di antara dua sisi yang menghadap ke atas. Tidak mungkin dong kedua-duanya ada di atas. Berbisnis di internet, menjadi blogger, mencari uang lewat Google Adsense dll pasti akan mengalami kedua hal tersebut. Hidup ibarat roda sebuah mobil. Kadang di atas. Dan kadang di bawah. Jika di atas terus maka manusia cenderung lupa pada yang di bawah. Dan jika di bawah mestinya manusia harus berusaha sekuat tenaga untuk ke atas lagi. Itulah hidup.
Demikian juga dalam blogging dan bisnis di internet. Saya sendiri pernah gagal. Dan juga pernah sukses. Bahkan menurut saya sich masih banyak gagalnya dari pada suksesnya. Gagal terus !? Tentu saja tidak. Pernah juga sich berhasil menghasilkan uang di internet. Sukses terus? Juga tidak. Kadang apa yang saya usahakan tidak sesuai dengan harapan. Bisnis Google Adsense misalnya. Saya kenal Google Adsense, kalau tidak salah, tahun 2005. Bayangkan itu. Penghasilan masih di kisaran digit. Itupun tidak rutin tiap bulan. Pernah juga capek cari uang dari Google Adsense. Tapi firman Allah, hanya manusia yang kafir yang selalu putus asa di dunia ini. Melihat peringatan Allah tersebut, putus adalah kegagalan itu sendiri. Putus asa adalah dosa. Putus asa berarti sudah gagal sebelum melangkah.
Fokus
Dari belajar banyak kegagalan, maka satu kesimpulan yang hadir dalam hati saya, fokus. Apa saja kalau fokus maka hasilnya akan lebih baik. Cahaya matahari jika memantul ke sebuah cermin ( lupa cekung atau cembung ya ) ditimpakan ke sebuah kertas, maka kertas tersebut akan terbakar. Kenapa? Karena fokus. Itu kata guru IPA saya ketika SD. Fokus artinya adalah mengerjakan satu dengan sungguh-sungguh hanya pada satu pekerjaan saja hingga berhasil. Penawaran bisnis di internet banyak sekali. Ada yang menawarkan ini lah, itu lah, sana lah situ lah dll. Kalau semua yang ditawarkan kita embat, bisa muntah nich perut. He he he. Saya berbisnis investasi HYIP. Karena potensi hasilnya besar dan tidak susah menjalaninya. Tapi ujung-ujungnya atau Akhirnya scam, banyak yang menghilang setelah beberapa bulan tanpa ada kabar. Dan masih banyak yang lain.
Belajar Dari Kegagalan
Kegagalan bukan untuk disumpahi, bukan membuat kita menggerutu. Kegagalan harus dijadikan cambuk untuk mencapai sukses. Sukses meraih apa yang kita harapkan. Kata kuncinya adalah jangan putus asa, tetap belajar. Kegagalan adalah sukses yang tertunda. Menjadi putus asa karena gagal, maka berarti sedang gagal berkali-kali. Kegagalan mestinya dijadikan motivasi untuk lebih giat mencapai kesuksesan. Ingat sukses milik dan hak setiap orang. Setiap orang, manusia, punya hak untuk sukses. Kalau orang itu sukses, orang ini sukses, kenapa kita tidak? Semoga manfaat ya.

sumber